9 Syarat Lamaran Kerja yang Harus Anda Siapkan

9 Syarat Lamaran Kerja– Membuat lamaran pekerjaan adalah salah satu langkah yang harus anda lakukan untuk mendapatkan pekerjaan. Ketika membuat lamaran pekerjaan, anda biasanya harus melampirkan beberapa dokumen penting sebagai syarat lamaran kerja. 

Penyiapan dokumen-dokumen inilah yang biasanya memakan waktu yang lama. Meskipun syarat lamaran kerja di setiap perusahaan berbeda, 9 dokumen dibawah ini biasanya selalu dibutuhkan ketika melamar pekerjaan. Apa saja? Simak selengkapnya di bawah ini.

Syarat Lamaran Kerja

9 Syarat Lamaran Kerja yang Harus Anda Siapkan

1. Surat Lamaran

Untuk melamar pekerjaan, anda tentu membutuhkan surat lamaran pekerjaan. Surat lamaran pekerjaan ini biasanya ditulis dengan tangan. Namun sekarang sudah banyak surat lamaran pekerjaan yang diketik dan dicetak.

Surat ini akan menjadi pengantar bagi lamaran pekerjaan anda. surat ini berisi data diri secara singkat serta penjelasan maksud dan tujuan anda mengirimkan lamaran pekerjaan.

2. Curriculum Vitae (CV)

Syarat lamaran kerja yang kedua adalah curriculum vitae atau lebih akrab disebut dengan daftar riwayat hidup. CV berisikan informasi lengkap tentang diri anda mulai dari biodata, riwayat pendidikan, pengalaman kerja dan organisasi serta penjelasan skill yang anda miliki.

3. Portofolio

Portofolio biasanya dilampirkan untuk pekerjaan-pekerjaan tertentu. Misalnya untuk pekerjaan desain grafis, arsitektur, atau pekerjaan lain yang mengandalkan skill tertentu. Portofolio biasanya memuat hasil-hasil pekerjaan anda sebelumnya sebagai bahan pertimbangan perusahaan untuk seleksi pegawai baru.

4. Fotokopi Ijazah

Kemudian ada fotokopi ijazah. Anda tidak harus melampirkan seluruh ijazah anda ya, cukup lampirkan ijazah dari pendidikan terakhir anda.

Baca Juga:  Pengertian, Fungsi dan Contoh Surat Lamaran Kerja Umum

Jika anda seorang sarjana, maka lampirkan ijazah perguruan tinggi anda dan jika anda lulusan SMA, lampirkan ijazah SMA anda. fotokopi ijazah biasanya satu paket dengan fotokopi transkrip nilai. Agar menjadi sah dan diakui, jangan lupa untuk melegalisir fotokopi nya ya.

5. Fotokopi KTP

Selanjutnya adalah fotokopi KTP. Fotokopi KTP biasanya dilampirkan untuk menunjukkan identitas yang ada di lamaran pekerjaan sama dengan identitas diri anda. biasanya fotokopi KTP akan sepaket dengan fotokopi KK. Namun akhir-akhir ini, syarat fotokopi KK sudah banyak tidak disertakan karena dianggap tidak perlu.

6. Pas Foto Terbaru

Syarat lamaran kerja lain yang tak kalah penting adalah pas foto terbaru. Biasanya yang diminta adalah pas foto 3×4 atau 4×6. Siapkan saja pas foto dengan ukuran tersebut dalam jumlah banyak agar anda tidak perlu terus menerus mencetaknya.

9 Syarat Lamaran Kerja yang Harus Anda Siapkan

Untuk pekerjaan tertentu terutama yang mensyaratkan penampilan menarik, biasanya anda juga perlu menyiapkan foto fullbody dengan ukuran 4R.

7. Sertifikat Pendukung

Sertifikat juga menjadi syarat lamaran kerja yang sayang jika anda lewatkan. Sertakan semua sertifikat keahlian anda terutama yang berhubungan dengan pekerjaan yang anda lamar. Sertifikat pengembangan skill seperti workshop atau tes TOEFL dan sebagainya juga bisa menjadi nilai plus bagi anda.

8. Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)

Meskipun tidak semua pekerjaan mensyaratkan SKCK, ada baiknya anda menyiapkan surat ini karena waktu pembuatannya cukup memakan waktu. SKCK memiliki waktu kadaluarsa sehingga anda harus sering mengecek tanggal kadaluarsa SKCK tersebut.

9. Surat Pengalaman Kerja

Surat pengalaman kerja biasanya diterbitkan oleh dinas ketenagakerjaan di daerah anda. Surat pengalaman kerja biasanya juga dikeluarkan oleh perusahaan tempat anda bekerja sebelumnya. Surat ini biasanya memuat catatan bahwa anda pernah berpengalaman bekerja dalam bidang-bidang tertentu atau memiliki keahlian dalam bidang-bidang tertentu.

Baca Juga:  Contoh Portofolio Lamaran Kerja yang Menarik

Nah itulah tadi 9 dokumen yang biasanya menjadi syarat lamaran kerja. Semoga artikel diatas dapat membantu. Semoga bermanfaat!