Subtitle Indonesia

Cara Download Subtitle Indonesia

Subtitle Indonesia — Jika kalian belum tahu apa itu subtitle Indonesia sebelum kita lanjut ke pembahasan yang lebih lanjut mari kita jelaskan terlebih dahulu pengertian mengenai subtitle.

Subtitle merupakan sebuah file yang memiliki isi terjemahan yang berbentuk sebuah tulisan atau teks yang akan dipakai pada saat menonton film atau video yang berbahasa asing ataupun bahasa yang tidak universal.

Bagi kamu pecinta film barat maupun suka menonton drama Korea di Indonesia sendiri sudah banyak sekali yang menyediakan subtitle Indonesia yang pastinya akan lebih membantumu untuk dapat lebih memahami jalan cerita film atau drama tersebut.

Tujuan dari subtitle tersebut memang dirancang untuk lebih mengerti akan pembicaraan yang dilakukan antar tokoh sehingga nantinya pesan yang akan disampaikan oleh film atau drama tersebut lebih dapat diterima oleh para penontonnya.

Jika dulu kamu terkendala akan memahami alur cerita film tersebut karena tidak mengerti akan bahasa yang digunakan sekarang kamu tidak perlu merasa khawatir karena kami akan bagaimana cara download subtitle Indonesia dengan mudahnya.

Bermacam Jenis File Untuk Subtitle

Sebelum kita bahas lebih dalam mengenai cara download subtitle Indonesia kita akan bahas lebih dahulu bermacam jenis file yang ada dalam subtitle karena nanti format file yang ada dalam subtitle harus kamu sesuaikan supaya nantinya file subtitle tersebut dapat ditampilkan pada saat film ataupun drama sedang di putar.

Subtitle terdiri dari dua macam yaitu sebuah subtitle yang memang sengaja dibikin untuk beberapa kelompok saja dan subtitle ini hanya dapat kamu aktifkan dan matikan juga dapat dipilih oleh para penontonnya. Dan yang kedua adalah open subtitle dimana subtitle ini lebih memiliki sifat terbuka bagi semua kalangan dan tidak bisa dihilangkan ataupun dimatikan oleh para penontonnya.

Untuk subtitle yang sudah banyak beredar saat ini terdiri dari tiga bagian, yang mana subtitle tersebut akan terikat dengan close subtitle dan open subtitle.

Bagian Dalam Subtitle

1.Hardsub

Hardsub merupakan bagian yang berasal dari opera subtitle. Subtitle ini mempunyai nama hardsub maka dari itu jenis subtitle ini tidak akan diubah lagi karena memang sudah tergabung di dalam file video yang aslinya. Di dalam hardsub ada efek transisi yang memang begitu komplek seperti adanya beberapa tambahan animasi yang seperti ada di teks lagu karoke yang mana mereka akan menggunakan sebuah warna pada hurufnya dan ditambahkan sebuah animasi.

  1. SoftSub

Subtitle jenis ini adalah merupakan salah satu bagian dari close subtitle. Dalam softsub terletak pada file yang berbeda dengan file videonya atau bisa dikatakan terpisah satu sama lainnya. Software jenis ini akan begitu bermanfaat untuk mereka yang memang menyukai mendownload film yang berasal dari luar negeri dengan gratis di internet.

Software ini mempunyai jenis penyimpanan subtitle berupa .sun,. srt, .ass dan masih memiliki banyak jenis format subtitle yang lainnya.

  1. Subtitle Parendred

Jenis subtitle ini adalah bertipe subtitle close dan terpisah dari frame video. Selain itu pada jenis subtitle ini juga dapat ditampilkan ataupun dihilangkan bahkan bagi sebuah video. Dengan berbagi macam bahasa yaitu seperti subtitle Indonesia yang sering dipakai untuk membuat DVD dan blu-ray dengan memakai close subtitle.

Situs-Situs Yang Akan Memberikan Subtitle Bahasa Indonesia

  • Subscene

Pastinya para pecinta drama sudah banyak yang tahu tentang situs subtitle ini karena situs ini adalah sebuah situs terjemahan yang memang paling populer di Indonesia. Di sini kamu akan mendapatkan terjemahan dari berbagai film lawas hingga yang terbaru dari berbagai negara.

Situs ini memiliki tampilan yang cukup sederhana, navigasi yang dimilikinya cukup mudah dan pastinya yang akan paling kamu sukai adalah tidak ada banyak iklan di dalamnya. Jika ingin mengakses situs ini kamu harus menggunakan VPN.

  • Opensubtitles

Jika kamu mau mencari sebuah subtitle film yang berkualitas maka opensubtitles bisa kamu jadikan pilihan. Memiliki desain yang minimalis tapi tetap terkesan mewah dan mempunyai akses yang cukup cepat selain itu website ini juga cukup rajin dengan update film terbaru.

Memiliki database yang berkapasitas lumayan besar yang memiliki ribuan terjemahan film dari berbagai negara. Fitur pencariannya sangat mudah digunakan kamu hanya harus sesuaikan dengan apa yang akan kamu unduh.

  • Isubtitels.org

Situs subtitle Indonesia yang satu ini merupakan sebuah situs penganti untuk Subscane yang sudah dinonaktifkan oleh Kominfo. Situs ini lebih memiliki keunggulan dari pada Subscane yaitu memiliki tampilan yang memang lebih sederhana dan fiturnya memang jauh lebih lengkap.

Penempatan subtitlenya juga sangat pas dengan film dan bahasa yang dipakai begitu baik sehingga akan memberikan kenyamanan yang lebih pada saat menonton. Kekurangan dari situs ini adalah kamu bakal lebih banyak melihat iklan yang bermunculan.

  • Subyap

Memiliki tampilan yang sederhana akan memudahkan kamu untuk dapat menggunakannya. Kamu juga dapat mendownload subtitle dari berbagi negara nantinya kamu hanya perlu mencari film yang kamu inginkan. Selanjutnya kamu hanya perlu pilih bahas Indonesia dan baru tekan download.

  • BollyNook

Jika dilihat dari namanya pastinya kamu sudah menyadari bukan jika situs ini memang dikhususkan untuk para pecinta film India. Situs ini adalah situs yang memang paling direkomendasikan jika ingin mendownload subtitle dari film India yang berbahasa Indonesia.

Cara mengoperasikannya sama dengan situs pada umumnya, kamu hanya tinggal mencari film yang kamu inginkan kemudian kamu pilih bahasa yang akan digunakan dan baru tekan download.

  • Podnapisi.Net

Jika kamu mau sebuah situs download yang tidak ada iklannya dan yang memiliki daftar film yang lengkap seperti drama Korea, anime dan film barat maka situs ini juga bisa kamu jadikan pilihan. Sebelum kamu bisa memakainya kamu harus melakukan registrasi terlebih dahulu setelah melakukan registrasi maka kamu baru bisa mencari film yang kamu inginkan.

  • Islandsubs

Situs ini akan sangat cocok bagi kamu yang suka akan drama Korea. Kekurangan dari situs ini adalah tidak terlalu update tapi situs ini memang masih bisa untuk membantumu.

Situs ini memang dikhususkan untuk subtitle drama Korea namun pada situs ini kamu juga dapat menemukan subtitle dari film berbagi negara loh, seperti Jepang, Barat, Asia bahkan negara lainnya.

  • Subdl

Tampilan yang dimiliki oleh situs ini memang cukup sangat membingungkan, namun cara pengoperasiannya hampir sama dengan situs Subyap.

Kamu hanya tinggal mencari sebuah film yang akan kamu berikan subtitle dan kamu nantinya akan diberikan beberapa pilihan dan pilih bahasa yang memang ingin kamu pakai.

  • Subdog

Jika kamu tidak mau terganggu dengan sebuah iklan disaat sedang melakukan download subtitle kamu dapat gunakan situs ini. Disini tidak akan ada temuan iklan jadi kamu dapat dengan mudahnya buat download terjemahan film ataupun drama yang mau kamu lihat.