Cara Daftar NFT – Beberapa waktu ke belakang, NFT mulai ramai dibicarakan oleh publik bahkan hingga menjadi trending di media sosial, setelah diketahui bahwa NFT atau Non Fungible Token ini ternyata dapat menjadi salah satu cara untuk mendapatkan uang di internet. Lalu apa sebenarnya NFT dan bagaimana cara daftar NFT terkhusus bagi yang masih pemula?
Mengenal NFT
Meskipun sudah ada sejak 2012 lalu, publik khususnya di Indonesia baru mulai ramai membicarakan NFT belum lama ini, NFT sendiri merupakan produk investasi sebagai turunan dari kripto, tentunya Anda sudah tidak asing lagi dengan kripto bukan?
NFT adalah aset digital yang merepresentasikan berbagai barang baik yang berwujud maupun tidak berwujud, dan dianggap unik, itulah mengapa NFT ini memiliki kode identifikasi dan metadata yang berbeda satu sama lain. Tidak berbeda dengan aset atau instrumen investasi pada umumnya, nilai NFT ditentukan melalui mekanisme pasar.
Hal yang membuat publik tertarik dengan NFT ini dikarenakan penjualannya yang sangat mahal bahkan hingga mencapai sekitar US$ 25 miliar atau setara dengan Rp 357 triliun, di Indonesia karya NFT berupa foto selfie berhasil dijual dengan harga lebih dari Rp 1 miliar, hal inilah yang menjadi awal naiknya tren NFT. Selain foto, penjualan NFT ini dapat berupa gambar, video, lukisan, lagu dan masih banyak lagi jenis lainnya.
Anda dapat melakukan jual beli NFT di marketplace baik yang global maupun khusus di Indonesia, marketplace ini berfungsi sebagai tempat yang memungkinkan adanya interaksi antara pemilik NFT atau kreator dengan pembeli, untuk marketplace global dapat menggunakan OpenSea, sedangkan untuk jual beli NFT Indonesia di marketplace lokal dapat dilakukan di beberapa pilihan marketplace yakni TokoMall, Enevti, Paras.id, Baliola, Artsky, Kolektibel, dan Metaroid.
Karakteristik NFT
Untuk mengenal lebih dalam terkait NFT, perlu diketahui karakteristik utama dari NFT tersebut, berikut beberapa karakteristik dari NFT yang perlu Anda ketahui.
- Unik
Sebagai aset digital yang unik, setiap token NFT tidak ada yang sama satu dengan lainnya, dan dapat terekam dalam jaringan blockchain.
- Dapat dilacak
NFT bersifat transparan dan secara real time dapat dilacak. Pada jaringan blockchain, Anda dapat melacak kepemilikan, sumber, dan juga pergerakan dari NFT.
- Diautentikasi
Oleh karena setiap token tidak bisa diubah, NFT ini tidak bisa direplikasi atau dipalsukan, sehingga token dapat diautentikasi.
- Dapat beradaptasi
Transaksi jual beli NFT dapat dilakukan di berbagai platform market NFT, hal ini dikarenakan NFT dapat beradaptasi dengan ekosistem digital yang ada di dunia metaverse.
Bagi pemula yang baru akan mendalami terkait NFT, ada beberapa hal yang perlu diketahui terkait syarat utama yang membuat NFT ini laku dijual dengan cepat, yakni
- NFT yang akan dijual harus memiliki unsur keunikan atau kelangkaan
- NFT juga perlu memiliki nilai tambah (additional value)
- NFT diminati oleh banyak individu sehingga bisa membentuk suatu komunitas dengan kesamaan minat atau interest.
Ketiga syarat utama tersebut tentunya dapat dijadikan peluang bagi seniman dengan karya yang unik dan berbeda dari karya lain ataupun konten kreator NFT untuk mendapat keuntungan dari menjual karya seni secara langsung ke peminatnya, tanpa harus melalui perantara orang lain, sehingga semua keuntungan dapat menjadi hak milik dari kreator seni tersebut.
Bagaimana Cara Daftar NFT?
OpenSea telah memiliki lebih dari 300.000 pengguna dengan 34 juta lebih NFT yang terdiri dari berbagai barang, transaksi yang dilakukan di OpenSea ini kebanyakan menggunakan mata uang kripto jenis Ethereum. Sebelum Anda dapat melakukan jual beli NFT di OpenSea yang merupakan tempat jual beli NFT terbesar dan pertama di dunia, Anda harus memiliki akun OpenSea terlebih dahulu, cara daftar NFT untuk membuat akun tersebut adalah
- Buka situs https://opensea.io melalui browser Google Chrome menggunakan ponsel atau PC.
- Kemudian pilih ikon foto profil atau ikon dompet, lalu pilih Connect Wallet.
- Pilih dompet digital yang akan digunakan, seperti contohnya MetaMask
- Anda harus sudah menginstall MetaMask di Google Chrome terlebih dahulu, selanjutnya buka extension MetaMask dengan menekan ikon puzzle yang terletak di samping kolom situs pencarian.
- Pilih opsi Connect Wallet, sehingga dompet digital MetaMask Anda akan terhubung dengan OpenSea.
- Lalu pilih Account, dan klik Profile untuk membuat pengaturan profile akun OpenSea Anda.
- Isi beberapa hal yang diperlukan seperti username, alamat email, dan data lainnya, kemudian klik Save.
- Anda akan mendapatkan email dari OpenSea, kemudian lakukan verifikasi permintaan pembuatan akun.
- Akun OpenSea Anda sudah dapat digunakan untuk melakukan transaksi jual beli NFT.
Cara Membuat dan Menjual NFT
Selain cara daftar NFT yang telah dijelaskan sebelumnya, Anda juga harus memiliki NFT terlebih dahulu agar bisa melakukan transaksi, bagi Anda yang berencana untuk jual beli NFT, berikut ini cara membuat NFT di OpenSea yang bisa Anda ikuti,
- Di halaman awal OpenSea, pilih Create, lalu unggah file yang akan dijadikan NFT, file tersebut dapat berupa foto, gambar, video, dan file lainnya.
- Selanjutnya masukan nama NFT, dan atur beberapa pengaturan yang diperlukan, seperti pengaturan terkait konten yang memiliki muatan sensitif, dan pengaturan blockchain yang akan digunakan.
- Kemudian tekan Create yang terletak di bagian bawah halaman.
- Setelah semua proses dilakukan, Anda sudah dapat menjual NFT tersebut.
Setelah Anda membuat NFT dengan mengikuti cara membuat NFT dengan runtut dan NFT sudah siap dijual, Anda masih harus melakukan beberapa proses terlebih dahulu untuk menjual NFT tersebut, yakni dengan mengikuti beberapa langkah di bawah ini,
- Tekan ikon foto profile yang terletak di pojok kanan atas, lalu pilih My Collection
- Pilih NFT yang akan And jual, lalu tekan Sell
- Selanjutnya Anda perlu memilih skema penjualan NFT tersebut, terdapat dua pilihan skema penjualan yakni menjual langsung dengan memilih opsi Fixed Price atau melalui skema lelang dengan memilih opsi Time Auction.
- Kemudian masukan harga NFT sesuai yang akan Anda tawarkan, uang NFT ini menggunakan mata uang kripto Ethereum.
- Jika Anda akan menjual NFT tersebut dalam jangka waktu tertentu, maka bisa juga diatur dengan mengisi kolom Duration.
- Setelah semua proses pengaturan selesai, tekan Complete Listing.
- Selanjutnya OpenSea akan membuka extension dompet digital MetaMask Anda, lalu lakukan konfirmasi pendaftaran penjualan NFT.
Perlu Anda ketahui bahwa untuk melakukan konfirmasi penjualan NFT, terdapat minimum saldo yang harus ada di dompet digital Anda, setidaknya Anda harus memiliki saldo 0,05 Ethereum. Setiap transaksi yang dilakukan di OpenSea juga tidak gratis, Anda akan dikenakan biaya sebesar 2,5 persen, dan biaya tersebut akan diambil dari hasil penjualan. Selain itu, terdapat maksimal 10 persen royalti dari hasil penjualan yang akan Anda dapatkan.
Nah, itulah beberapa hal yang perlu Anda ketahui terkait NFT beserta cara daftar NFT yang bisa Anda ikuti secara runtut. Semoga bermanfaat.