Harga dan Spesifikasi Oppo Reno 4F–Belum lama ini Oppo merilis dua smartphone-nya sekaligus yakni Oppo Reno 4 dan Oppo Reno 4F. Meski keduanya memiliki kemiripan dari segi nama namun spesifikasi yang diusung keduanya sedikit berbeda.Spesifikasi yang handal, memang sering diusung Oppo, guna menjadi tangguh dan banyak diminati dipasaran.
Oppo Reno 4Fhadir dengan kemampuan dan spesifikasi yang mirip mirip seperti saudaranya seperti serian Reno sebelumnya, yaitu Oppo Reno 4, namun yang membedakan adalah desain punggung ponselnya yang unik karena bertekstur Shiny Matte, yang akan menghasilkan warna bervariasi ketika terkena cahaya. Layae yang membentang berkualitas IPS LCD Super AMOLED yang tentunya hadir dengan resolusi besar. Apa sajakah spesifikasi lain, hingga harga yang ada pada Oppo Reno 4F ini, maka dibawah ini adalah ulasan menarik tentang spesifikasinya untuk anda.
Harga dan Spesifikasi Oppo Reno 4F 2021
-
Tipe Layar Berkualitas
Oppo Reno 4F dibekali dengan spesifikasi layar yang sangat berkualitas, dimana layarnya dibawai dengan jenis layar Super AMOLED yang memiliki bentang layar 6,43 inchi dengan memiliki resolusi sebesar 2.400 x 1080 pixels dengan aspek rasio 9:20, yang mana terdapat lapisan corning bertipe Gorilla Glass 3 Plus yang sangat efektif untuk melindungi permukaan layar pada Reno 4F. Tidak seperti Reno 4, Reno 4F Dibekali dengan bagian depan layar yang mana terdapat 2 kamera, kamera utama dengan resolusi 16 MP dan kamera dept sensor 2 MP.
-
Dapur Pacu
Sementara itu, untuk spesifikasi lainnya sendiri seperti misalnya dapur pacu, juga tak kalah berkualitasnya. Reno 4F hadir dengan kinerja OS Android 10. Dengan RAM berkapasitas 8 GB yang memiliki memori internal sebesar 128 Gb, serta dibekali dengan SoC (System on Chip) Mediatek Helio P95, tentunya semakin memberikan jaminan kualitas gahar dari kinerja dapur pacunya. Sensor seperti biometrik Fingerprint scanner pada layar menjadi salah satu fitur pendukung dari smartphone yang memiliki dukungan kinerja chipset Mediatek ini.
-
Kamera
Selainhadir dengan desain yang sangat menawan, sektor kamera yang ditawarkan juga tak kalah berkualitasnya. Hadir dengan 4 kamera belakang berbentuk persegi memanjang kebawah dengan masing masing kamera utama beresolusi 48 megapixels, ultrawide angle 8MP, kamera mono dan makro masing masing beresolusi 2 MP dan 2 kamera depan dengan masing masing kamera utama beresolusi 16 megapixels dan kamera depth sensor beresolusi 2 MP, didukung dengan fitur kamera yang sudah mengandalkan teknologi kecerdasan buatan (AI), yang di antaranya ada Beautification 2.0, AI Color Portrait, Super Night Portrait, Super Clear Portrait dan Night Flare Portrait.
-
Baterai dan konektivitas
Hal lainnya yang menjadi daya tarik dari Oppo Reno 4F adalah kapasitas baterai yang umum pada smartphone dikelasnya, yaitu sebesar 4000 mAh dengan didukung teknoligi fast charging 18 watt yang tentunya memudahkan anda untuk menghemat waktu pengisian daya. Sementara itu, untuk fitur SIM Cardnya sendiri, hadir dengan dukungan dual SIM Card yang dengan microSD hingga 512 GB.
-
Harga
Untuk harganya sendiri setelah perilisannya, Reno 4F dibandrol di Indonesia dengan harga sekitaran Rp. 4,3 jutaan dengan 2 varian warna yang elegan, yaitu Matte Black dan Metallic White. Untuk ponsel di kelasnya, Reno 4F dibandrol dengan warga yang sangat wajar mengingat spesifikasi dan keunggulannya terutama dari segi kamera.
Sekian untuk ulasan tentang Oppo Reno 4F, ponsel baru yang belum lama dipasarkan dan bersaing dengan saudaranya sendiri yaitu Reno 4, yang memiliki desain menarik untuk anda miliki, serta dukungan spesifikasinya yang handal. Semoga bermanfaat.