Manfaat Olahraga Kardio Untuk Kesehatan

Manfaat Olahraga Kardio Untuk Kesehatan – Apa sih latihan kardio itu? Bagi penggemar fitnes atau pencinta olahraga tentunya tidak aneh mendengar istilah ini, tapi mungkin bagi orang awam masih belum banyak yang mengenal istilah latihan kardio ini.

Manfaat Olahraga Kardio Untuk Kesehatan
Manfaat Olahraga Kardio Untuk Kesehatan

Latihan kardio merupakan semua gerakan yang dilakukan dengan tujuan membuat jantung berdetak lebih cepat sehingga dapat meningkatkan sirkulasi darah di dalam tubuh. Latihan kardio ini biasa digunakan untuk membakar kelebihan kalori dan lemak dalam tubuh. Beberapa yang termasuk latihan kardio antara lain jalan cepat, lari,bersepeda dan lain sebagainya, simak terus di avanda.id.

Manfaat Olahraga Kardio Untuk Kesehatan

Alasan untuk membakar lemak itu hanya sebagian kecil dari manfaat latihan kardio. Banyak manfaat kesehatan yang bisa diperoleh dari latihan kardio ini antara lain :

  1. Meningkatkan Kesehatan Jantung

Jantung merupakan organ vital manusia yang selalu bekerja nonstop tanpa berhenti. Jantung juga terdiri dari otot seperti otot lain di dalam tubuh, sehingga jantung harus selalu dalam kondisi kuat untuk melakukan pekerjaannya untuk memompa darah ke seluruh bagian tubuh. Latihan kardio bermanfaat meningkatkan kesehatan jantung. Dengan latihan kardio jantung terlatih dengan baik dan mampu memompa darah keseluruh bagian tubuh dengan baik.

  1. Meningkatkan metabolisme

Dengan peningkatan detak jantung, latihan kardio juga menyebabkan peningkatan metabolisme di dalam tubuh. Semakin cepat metabolisme tubuh, maka semakin mudah bagi anda menjaga berat badan ideal anda atau menurunkan berat badan.

  1. Trigliserida Tetap Sehat

Lemak ini bermanfaat memberikan energi bagi tubuh. Trigliserida mengalir dalam aliran darah. Olahraga kardio akan mempertahankan tingkat trigliserida yang sehat dalam tubuh Anda, dan menurunkan risiko berbagai masalah yang terkait dengan itu.

  1. Mempercepat proses pemulihan

Apakah Anda tahu jika manfaat latihan kardio decara teratur ternyata bisa mempercepat proses pemulihan dan membantu mengedarkan lebih banyak darah keseluruh tubuh yang kaya oksigen, juga ke otot untuk mempercepat proses perbaikan dan pembentukan jaringan otot baru, sehingga sangat pas jika Anda ingin memiliki otot yang terlihat kekar dengan mencoba latihan kardio.

  1. Membantu pengelolaan diabetes

Selain itu latihan fisik berupa latihan kardio bagi para penderita diabetes akan bermanfaat sekali utuk meningkatkan kemampuan otot dalam menggunakan glukosa yang imbas baiknya dapat membantu mengontrol kadar gula darah bagi pendderita diabetes.

  1. Meningkatkan Kesehatan Secara Keseluruhan

Latihan kardio secara terprogram dan rutin juga dapat meningkatkan kesehatan tubuh secara keseluruhan. Sistem pernapasan menjadi lebih baik, kesehatan jantung dapat meningkat serta kekebalan tubuh juga meningkat bila sering melakukan latihan kardio ini.

  1. Memperpanjang Umur

Manfaat Olahraga Kardio untuk kesehatan selanjutnya adalah dapat memperpanjang umur. Terdapat sebuah penelitian yang menyebutkan jika manusia berlatih fisik secara rutin 15 menit secara rutin tiap hari ternyata dapat mempertahankan hidup tiga tahun lebih lama dari pada bagi orang yang tidak rutin berlatih. Hal ini mungkin terjadi karena dengan rutin beraktivitas fisik dapat membantu sistem peredaran darah tetap lancar, menjaga tekanan darah tetap stabil, dan meningkatkan kekebalan tubuh sehingga tidak mudah terserang penyakit.

  1. Meningkatkan kekebalan Tubuh

Jika Anda sudah terbiasa berolahraga kardio, serangan alergi udara dingin, batuk, pilek, flu bisa dihindari. Berlari teratur juga bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan mencegah datangnya serangan berbagai penyakit.

  1. Melawan Stress

Olahraga kardio termasuk bentuk olah raga santai. Karena termasuk olahraga santai, maka dengan berlari bisa membantu meringankan tingkat stress seseorang.`

Baca Juga:  Bagaimana Cara Jadi Saitama Di Dunia Nyata?

Itulah berapa manfaat olahraga kardio untuk kesehatan, ayo mulai dari sekarang untuk menjadikan diri kita sehat.  Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.