Cara Mengecas HP yang Benar – Tidak bisa dipungkiri bahwa penggunaan HP saat ini sangat membantu, terutama untuk menunjang kegiatan sehari-hari. Bahkan bagi beberapa orang, handphone kerap kali digunakan pada durasi yang cukup sering, sehingga baterai pun menjadi lebih cepat habis.
Untuk mengisi baterai HP sendiri, biasanya akan menghabiskan waktu cukup lama. Tidak jarang, penggunanya masih tetap menggunakan HP meskipun dalam keadaan di cas. Padahal, hal tersebut merupakan kebiasaan buruk dan bisa menimbulkan kejadian buruk, seperti tersetrum, kebakaran, hingga merusak jaringan telinga dan otak.
Kebiasaan buruk lain yang juga banyak dilakukan oleh pengguna HP adalah, selalu menghabiskan daya baterai hingga habis. Ini juga yang bisa menjadi penyebab HP lebih mudah rusak.
Cara salah lain yang juga banyak dilakukan adalah ketika mengecas HP. Alih-alih ingin agar baterai ingin lebih cepat penuh atau selalu terisi, banyak yang tidak memerhatikan bagaimana cara cas HP yang benar, yang sebetulnya malah membuat HP pun semakin cepat rusak.
Lantas, bagaimana sebaiknya cara mengecas HP yang benar, berikut ini adalah sejumlah tipsnya.
Gunakan Charger Asli
Tips yang pertama adalah, selalu gunakan charger yang asli setiap kali ngecas HP. Dimana charger yang asli atau bawaannya sudah diatur sedemikian rupa agar bisa mengisi baterai HP Anda dengan baik. Meskipun nampak sepele, nyata kebiasaan ini kerap diabaikan, terutama ketika charger tertinggal.
Meskipun sebetulnya menggunakan charger HP lain tidaklah terlalu bermasalah, selama arus ampere dan voltasenya sama. Namun yang kerap terjadi adalah, charger HP lain, bisa jadi memiliki kualitas yang buruk, hingga bisa menyebabkan baterai HP Anda menjadi rusak.
Jumlah Pengisian Daya Baterai
Cara mengecas HP yang benar agar baterai tidak cepat rusak yang kedua adalah, memerhatikan jumlah pengisian baterai itu sendiri. Idealnya, agar baterai HP awet, maka Anda sebaiknya mengecasnya hingga 80% saja. Jangan isi baterai hingga 100% karena berpontesi mengurangi umur baterai HP.
Jangan juga mencabut HP yang sedang dicas sebelum mencapai 80% atau 90%, karena kebiasaan ini pun akan membuat baterai cepat rusak.
Matikan HP
Tips terbaik berikutnya adalah, usahakan untuk mematikan HP ketika sedang dicas. Meskipun tidak ada yang salah bila mengecas HP dalam keadaan menyala, namun mengistirahatkan sejenak ketika sedang dicas adalah keputusan yang terbaik.
Selain itu, kebiasaan ini juga bisa menghindarkan Anda dari keinginan menggunakan HP ketika di cas. Mematikan HP juga membuat pengisian daya menjadi lebih cepat.
Cas Hp Sebelum Baterai habis
Tidak jarang pengguna HP yang sering menghabiskan baterai ponsel hingga habis, terlebih bila charger tidak dibawa, atau ketika tanggung, seperti saat bermain game atau ketika menonton sebuah tayangan video, atau kegiatan lainnya.
Padahal, jika baterai ingin awet dan tidak cepat rusak, maka sebaiknya Anda segera mengecas HP ketika baterainya masih 30% atau 40%. Kebiasaan menghabiskan baterai kemudian baru mengecasnya, bisa menyebabkan Anda lebih sulit mengecas dan charger pun harus bekerja lebih berat.
Bila baterai HP menunjukkan di bawah 20%, matikan saja lebih dulu, agar baterai bisa lebih bertahan, hingga akhirnya Anda bisa mengecasnya kembali.
Turunkan Tingkat Kontras Layar Handphone
Cara mengecas HP yang benar agar baterai tidak cepat rusak selanjutnya adalah turunkan kontras layar HP. Tips ini bisa dilakukan bila Anda mengeca HP dalam keadaan menyala. Perlu Anda ketahui, bahwa tingkat kontras layar HP menjadi salah satu faktor baterai lebih cepat habis ketika digunakan.
Turunkan kontras layar HP selama dicas, setelah proses pengisian daya selesai baru kemudian Anda naikkan lagi kontrasnya ketika akan digunakan.
Baterai Original
Umur baterai pada masing-masing HP akan berbedaa, terutama dari kebiasaan para pemiliknya. Namun jika baterai sudah drop dan lebih cepat habis, maka sebaiknya segera ganti baterai. Pastikan Anda membeli dan hanya menggunakan baterai originalnya saja.
Penggunaan baterai yang bukan original, akan berpotensi buruk pada HP itu sendiri. Tidak hanya itu, baterai yang bukan bawaannya bisa membuat pengisian data menjadi lebih lama. Meskipun baterai original memiliki harga yang jauh lebih tinggi dibandingkan dengan baterai palsu, namun setidaknya bisa memperpanjang umur HP kesayangan Anda tersebut.
Jangan Cas HP Melalui Port USB PC atau Laptop
Tips berikutnya cara mengecas HP yang benar adalah selalu mengecas HP langsung dari stop kontak atau terminal colokan listrik. Mungkin posisi Anda jauh dari stop kontak, namun sebaiknya jangan pernah tertarik untuk mengecas HP dari port USB PC atau laptop yang tengah Anda gunakan, kecuali dalam keadaan darurat.
Selain itu, mengisi baterai dari USB PC atau komputer akan cenderung lebih lambat karena memang amperenya sendiri biasanya hanya 0,5 A.
Power Bank
Berikutnya yang perlu Anda perhatikan ketika mengecas baterai HP adalah menghindari penggunaan power bank yang terlalu sering. Power bank sendiri merupakan salah satu aksesori yang wajib dimiliki para pengguna HP. Karena power bank bisa sangat menyelamatkan penggunanya, ketika berada jauh dari charger dan kontak listrik.
Jika menggunakan power bank hanya sesekali saja, sebetulnya tidak akan terlalu bermasalah. Lain halnya bila power bank terlalu sering digunakan, karena nyatanya bisa menjadi penyebab umur baterai lebih cepat habis dan membuat baterai mudah drop, belum lagi jika power bank yang digunakan tidak berkualitas.
Waktu Terbaik Mengecas HP
Cara mengecas HP yang benar agar baterai tidak cepat rusak lainnya adalah dengan menentukan saat yang tepat untuk mengisi daya baterai itu sendiri. Tidak sedikit orang yang memutuskan untuk mengecas baterai di malam hari, sementara dirinya tidur. Harapannya baterai HP akan terisi penuh ketika akan digunakan kembali.
Pada Handphone jenis lama, kebiasaan ini merupakan hal buruk karena bisa menyebabkan baterainya menjadi lebih cepat rusak. Sementara untuk jenis handphone yang lebih baru, biasanya sudah memiliki fitur pemutus arus otomatis, yang akan bekerja ketika baterai sudah terisi penuh.
Kemudian kapan waktu yang paling tepat untuk mengisi daya baterai adalah, sesaat sebelum Anda beraktivitas di pagi hari. Beruntung jika Anda sudah memiliki HP dengan fitur fast charging karena pengisian daya akan jauh lebih cepat.
Pada jenis HP lama pun, ada lagi yang perlu diperhatikan, yaitu melepaskan casing HP ketika di cas. Mungkin Anda pernah mendapati HP dalam kondisi panas ketika sedang di cas, hal ini dikarenakan casing HP yang kurang mumpuni, hingga menyebabkan HP menjadi panas. Hal ini biasanya sudah tidak berlaku untuk handphone-handphone jenis baru yang lebih modern dan canggih.
Nah, itu dia beberapa cara mengecas HP yang benar dan bisa Anda ikuti. Bagaimanapun juga menjaga kesehatan baterai HP akan jauh lebih baik, bila dibandingkan dengan kerusakan yang akan Anda dapatkan nantinya. Namun Anda juga tidak perlu sebal dengan baterai yang terus drop, karena benda-benda elektronik seperti ini, tentu ada batas umurnya hingga tidak bisa dipaksakan lagi untuk memperpanjang umurnya.