5 Game Tema Sniper Terbaik di HP Android

Game Tema Sniper – Berbicara mengenai game android memang tidak pernah ada habisnya. Pasalnya, setiap waktu pasti ada saja game android baru yang dirilis di Google Play Store. Hingga sekarang ini mungkin sudah ada jutaan game android yang seru dan menantang untuk dimainkan. Game-game tersebut terbagi menjadi berbagai genre, dan masing-masing game punya keseruan tersendiri.

Salah satu genre game android yang seru dimainkan yakni game sniper. Dalam game genre ini Anda diharuskan untuk menjadi seorang sniper atau penembak jitu yang handal. Ada berbagai misi yang harus diselesaikan agar permainan bisa dimenangkan. Apakah Anda juga termasuk pengguna android yang suka main game tema sniper? Kalau begitu Anda wajib memainkan game-game sniper terbaik di android berikut ini.

Daftar Game Tema Sniper Terbaik di HP Android

Game dengan tema sniper seperti ini ada banyak sekali pilihannya di Google Play Store. Masing-masing game punya kelebihan dan kekurangannya tersendiri. Tinggal Anda pilih game sniper mana yang ingin dimainin di smartphone android kesayangan. Adapun pilihan game tema sniper di android yang paling seru dan menantang, antara lain:

1. Sniper 3D Assassin

Sniper 3D Assassin

Game sniper di HP android yang paling seru pertama yakni Sniper 3D Assassin. Sesuai dengan namanya, game satu ini dibekali dengan tampilan grafis 3D yang sangat memukau. Dalam permainannya juga disediakan efek tembakan yang menakjubkan. Saat pertama kali mencoba memainkannya, pasti Anda langsung jatuh cinta pada game sniper satu ini.

Selain grafis yang menawan, game Sniper 3D Assassin juga dibekali dengan kontrol game yang inuitif. Di sini Anda akan melawan berbagai karakter musuh, mulai dari yang terlemah hingga yang terkuat dan sulit untuk ditaklukkan. Kalau Anda tidak mahir menembak, bisa-bisa diserang balik oleh musuh.

2. Sniper Shot 3D: Call of Snipers

Sniper Shot 3D, Call of Snipers

Beda lagi dengan game sniper berjudul Sniper Shot 3D: Call of Snipers ini. Dalam permainannya, Anda ditugaskan untuk menyelesaikan berbagai misi menantang yang pastinya tidak mudah untuk diselesaikan. Setidaknya ada 100 misi menantang yang disediakan di dalam game satu ini.

Dibekali pula dengan dukungan grafis 3D yang sangat memukau, Anda pasti langsung ketagihan memainkannya. Di dalam game tersedia beragam jenis senjata yang bisa Anda gunakan. Mulai dari senjata assault rifles, sniper rifles, machine gun, hingga shotguns. Anda bisa menyelesaikan semuanya misinya dari atas gedung yang menakjubkan.

3. SWAT Sniper Army Mission

SWAT Sniper Army Mission

Anda merupakan salah satu penggemar game Counter Strike? Kalau begitu, Anda wajib juga untuk memainkan game SWAT Sniper Army Mission satu ini. Mengusung konsep permainan First Person Shooter, game sniper satu ini memang agak mirip dengan game Counter Strike di PC tersebut.

Satu keunggulan dari game SWAT Sniper Army Mission, yakni dukungan grafis yang memukau dan tampak nyata. Dalam permainannya Anda akan menemukan berbagai efek menawan saat menembak. Menariknya, di sini Anda bisa menembak sesuka hati karena amunisi yang disediakan tidak terbatas.

4. Sniper Fury

Sniper Fury

Tidak jauh berbeda seperti game sniper di android lainnya, game Sniper Fury juga menyediakan permainan yang seru dan menantang. Namun, satu yang bisa dibilang paling spesial dari game Sniper Fury, yakni dukungan grafis yang memukau. Dalam permainan dihiasi pula dengan efek-efek yang menakjubkan. Bahkan ada pula efek Bullet Time yang sesekali tampil saat Anda berhasil menembak musuh dengan tepat.

Di dalamnya juga disediakan fitur PvP yang memungkinkan Anda bertarung dengan player lain diluar sana. Pastinya menjadi poin plus tersendiri dari game satu ini.

5. Sniper Arena

Sniper Arena

Dan rekomendasi game bertema sniper terbaik dan menantang yang terakhir yakni Sniper Arena. Game satu ini tidak kalah seru dibandingkan game-game sebelumnya. Tidak hanya dari segi gameplay, tetapi juga dukungan grafis game yang tampak sangat menawan.

Di dalam permainannya disediakan setidaknya 3 mode pertarungan, yakni mode Tempur Maut, Mode Dominasi dan juga Mode Tim Tempur Maut.

Itulah tadi beberapa rekomendasi game tema sniper terbaik di HP android yang bisa Anda install dan mainkan. Semoga informasi di atas bermanfaat.