Daftar 4 HP Android Asus Harga Dibawah 2 Juta

HP Android Asus Harga Dibawah 2 Juta – Asus merupakan salah satu vendor ponsel pintar android yang kini namanya sedang naik daun. Banyak konsumen ponsel pintar asus merasa puas dengan produk smartphone merk Asus. Asus sebelumnya sudah banyak dikenal di masyarakat dengan berbagai macam produknya diantaranya, netbook, laptop, komputer, LCD, komponen komputer dll.

Perusahaan asal Taiwan ini memang mengkhususkan segmentasi bisnisnya pada dunia Teknologi. Untuk bidang smartphone sendiri Asus bercokol dipasar menengah kebawah, mencoba mengambil segmen pasar yang ditinggalkan oleh Samsung dan Apple. Produk smartphone yang dirilis oleh Asus hampir semuanya diminati oleh pasar. Yang paling baru adalah Asus Zenfone 2 dengan RAM 4G. Smartphone ini dirilis dengan 2 tipe RAM. Baca selengkapnya Asus Zenfone 2.

Selain itu asus juga merilis seri ponsel legendarisnya yakni seri Asus Zenfone 4, Asus Zenfone 5 dan Asus Zenfone 6. Masing-masing seri tersebut mempunyai harga yang berbeda-beda. Belum lama ini Asus juga merilis ponsel 4G LTE yang diberinama Asus Pegasus X002 yang sangat keren dengan spek high namun range harga sangat murah. Baca juga Asus Pegasus X002.

Daftar 4 HP Android Asus Harga Dibawah 2 Juta

Kali ini kami akan merangkum produk smartphone keluaran Asus yang dijual dengan range harga tidak lebih dari Rp 2 jutaan. Jadi masih tergolong murah untuk kelas low entry, namun untuk range harga itu, ponsel asus sudah dibekali spesifikasi yang tergolong mumpuni. Jadi, tak rugi untuk menjadikan ponsel Asus sebagai alternatif ponsel pilihanmu.

Berikut ini kami berikan ringkasan Daftar 5 HP Android Asus Harga Dibawah 2 Juta, Yuk kita simak tipe Hp, Harga dan Spesifikasinya.

1. Asus Zenfone 4 (4 GB dan 8 GB)

Asus Zenfone 4 (4 GB dan 8GB) merupakan salah satu smartphone seri zenfone 4, 5, 6. Ponsel tipe ini memiliki berbagai kelebihan dan masih dijual di range harga yang murah yakni dengan harga di bawah 2 juta yaitu hanya sekitar 1.1 jutaan Asus Zenfone 4 (4 GB) dan Asus Zenfone 4 (8 GB) yaitu dibandrol sekitar 1.3 jutaan. Asus Zenfone 4 hadir dengan layar berukuran 4 inci dengan resolusi 480 x 800 piksel dan dibekali dengan baterai yang kapasitasnya hanya 1170 mAh. Untuk dapur pacunya, perangkat ini dibekali dengan CPU dual core 1.2 Ghz dan didukung dengan Android OS versi 4.3 Jelly Bean.

Untuk spesifikasi memori internal ponsel tipe ini dibedakan menjadi 2 tipe yakni dengan memori internal 4GB dan 8GB. Kedua tipe ini mempunyai perbedaan harga yang tidak terpaut jauh. Untuk memori internal sebesar 4 GB tersedia slot microSD berkapasitas hingga 32 GB. Sedangkan memori internal sebesar 8 GB tersedia slot microSD berkapasitas hingga 64 GB. Kapasitas RAM sebesar 1 GB. Bagi yang gemar berfoto selfie sangat disayangkan karena kamera depan hanya masih kualitas VGA dan kamera belakang beresolusi 5 MP.

2. Asus Zenfone 5

Bagaimana tidak, Asus Zenfone 5 sejak diluncurkan langsung mengambil hati peminat gadget. Penasaran dengan spesifikasi dan fitur Asus Zenfone 5? Mari kita simak ulasan lengkapnya dibawah.

Sama halnya Asus Zenfone 4, Asus Zenfone 5 juga dijual dengan beberapa tipe Hp. Yang membedakan juga sama yakni memori internal. Untuk Asus Zenfone 5 ini dibedakan menjadi 3 memori internal yakni Asus Zenfone 5 dengan memori internal 8 GB. Tipe Asus Zenfone 5 8GB ini dibedakan menjadi 2 yakni yang memiliki RAM 1GB dan juga RAM 2GB. Lalu ada Asus Zenfone 5 16GB dengan RAM 2GB. Yang paling murah adalah Asus Zenfone 5 8GB RAM 1Gb dibanderol dengan harga Rp 1.8 Juta.

Ponsel Android berlayar 5 inchi ini dibekali dengan prosesor yang dibawakannya. Asus Zenfone 5 hadir dengan CPU Intel Atom Z2580 Dual-core dengan lock kecepatan hingga 2 GHz, performa handphone ini tak akan kalah dari handphone Android yang menggunakan CPU Quad Core. Sebuah prosesor yang ada pada laptop kini ada pada sebuah smartphone. Bahkan dari hasil tes benchmark menunjukan skor Antutu yang mencapai 22 ribu.

Untuk menunjang prosesor Dual-corenya, Asus Zenfone 5 juga dilengkapi dengan RAM yang cukup besar yakni 1 GB RAM. Pengguna akan leluasa untuk menjalankan berbagai aplikasi dengan satu waktu yang sama. Sedangkan untuk sisi sistem grafisnya menggunakan GPU PowerVR SGX544MP2 yang akan memberikan kualitas grafis yang memukai. Untuk menunjang kinerja hardware yang tangguh Asus Zenfone 5 ini juga dibekali dengan sistem operasi berbasis Android dengan seri OS Android Jelly Bean 4.3 yang akan di upgrade ke OS KitKat.

3. Asus Pegasus X002

Meski baru, Asus Pegasus X002 sudah memiliki banyak penggemar. Tak hayal karena komposisi spek kelas menengah yang dibesutkan dengan harga yang terbilang cukup murah. Dengan uang yang hanya Rp 1,7 jutaan saja Kita bisa punya ponsel android dengan layar 5 inchi, punya fitur koneksi 4G LTE, punya fitur dual sim, prosesor Quad core 64 Bit dengan tambahan RAM 2 GB, memori internal 16 GB, Kamera super keren, dengan 8 MP di belakang dan 5 MP didepan. Dan masih banyak yang lainnya.

Desain Asus Pegasus X002 ini tampaknya masih menggunkan ketenaran dari seri ponsel Asus sebelumnya yakni Zenfone. Jika dilihat dari warna, bentuk dan dimensinya semua kental dengan gaya Zenfone. Asus Pegasus X002 ini memiliki dimensi 146 x 73 x 9.9 mm dengan berat 140 gram. Untuk display layar ponsel ini menggunakan teknologi IPS capacitive touchscreen, yang mampu memberikan kualitas gambar hingga kedalaman 16M warna. Ponsel ini memiliki layar dengan ukuran 720 x 1280 pixels, dengan 5.0 inchi yang mampu memberikan kualitas gambar hingga ~294 ppi.

Selain itu, Asus Pegasus X002 juga dibandung dengan kontruksi 64 bit, Asus Pegasus X002 adalah ponsel pintar pertama yang dirilis oleh Asus yang memiliki performa prosesor 64 bit. prosesor yang digunakan pada ponsel pintar Asus Pegasus X002 ini adalah prosesor Mediatek MT6732, Quad-core 64 bit yang memiliki kecepatan lock hingga 1,5 GHz. Chipset yang digunakan pada perangkat ini adalah milik Mediatek MT6732 sehingga performa yang dihasilkan lebih hemat daya.

Performa Asus Pegasus X002 ini juga sangat kencang dan stabil berkat dukungan RAM sebesar 2 GB pada device ini pengguna akan leluasa untuk menjalankan berbagai aplikasi dalam satu waktu yang sama. Dan untuk mendukung performanya pada sisi pengolah grafis ponsel ini menggunakan Mali T760. Sedangkan untuk sistem operasi, Asus masih setia dengan Android versi 4.4 KitKat dengan balutan dekorasi dari ZenUI ala Zenfone.

Jika dilihat sampai sejauh ini, ponsel ini mirip dengan ponsel Asus Pegasus X002 ini mirip dengan ponsel terbaru Acer yakni Acer Liquid Jade S S56, tentunya menarik untuk tahu perbedaan dari keduanya, harga, kapasitas prosesor dan kapasitas RAM.

4. Asus Fonepad 7

Asus Fonepad 7 8GB merupakan varian tablet paling baru yang dirilis oleh Asus. Asus Fonepad 7 2015 ini merupakan generasi terbaru dari seri ASUS Fonepad 7 (FE170CG) sebagai generasi pertama. Ponsel Fonepad 7 ini memiliki ciri khas yakni punya harga yang ramah kantong alias harganya miring namun spesifikasi yang dibawakan sudah diupgrade/ dinaikan dan diperbarui.

Harga Asus Fonepad 7 8GB FE171CG ini dibanderol dengan harga yang cukup ramah di kantong. Spesifikasi Asus Fonepad 7 yang lumayan mantab cuma dibanderol dengan harga 1 Jutaan, tepatnya Rp Rp.1,599,000,-.

Spesifikasi Asus Fonepad 7 ini hadir dengan beragam pembaruan dari versi sebelumnya. Hadir dengan dual sim GSM yang support dengan jaringan akses 3G 4band HSDPA 850 / 900 / 1900 / 2100 mampu menghadirkan kualitas sinyal lebih baik untuk melakukan panggilan telepon dan browsing internet. Ponsel tablet asus fonepad 7 ini juga tampil percaya diri dengan disenjatai Intel Atom Z2520, dengan basis prosesor Dual-core yang lock speed sampai 1.2 GHz. Mungkin benar saja, pasalnya Chipset Intel Atom cukup ampuh untuk memenangkan pasar seperti ponsel-ponsel asus sebelumnya.