Tips Mengatasi Google Play Store Yang Error – Sistem operasi Android kini telah menjadi penguasa bagi sistem operasi yang digunakan oleh perangkat mobile baik itu smartphone maupun tablet. Sebagian besar dari smartphone yang beredar di masyarakat sekarang ini menggunakan Android sebagai sistem operasinya, hal ini tentunya tidak lain karena dukungan yang kuat dari pihak ketiga terhadap sistem operasi Anroid sehingga menjadikan sistem operasi ini memiliki beragam aplikasi yang bisa Anda unduh di Google Play Store.
Google Play Store sendiri merupakan sebuah aplikasi yang merupakan wadah yang berisi berbagai macam aplikasi, game, film, buku, dan lainnya yang bisa Anda unduh dalam perangkat Android Anda. Aplikasi Google Play Store sendiri dikembangkan oleh Google dan menjadi aplikasi bawaan bagi semua perangkat Android yang beredar di pasaran. Melalui aplikasi ini maka Anda dapat mengunduh berbagai aplikasi lainnya, namun terkadang Google Play Store juga mengalami error, berikut ini akan kami ulas beberapa tips untuk mengatasinya.
Tips Mengatasi Google Play Store Yang Error
-
Periksa Waktu dan Tanggal
Tips pertama yang bisa kami berikan untuk mengatasi Google Play Store yang error adalah dengan memeriksa waktu dan tanggal pada smartphone Anda karena jika waktu dan tanggal pada smartphone Anda tidak sesuai maka hal ini akan dapat menyebabkan gangguan pada Google Play Store, untuk mengatasinya aturlah waktu dan tanggal yang sesuai atau aktifkan pendeteksian waktu secara otomatif.
-
Periksa Koneksi Internet
Tips kedua yang bisa kami berikan untuk Anda dalam mengatasi Google Play Store yang error adalah dengan memeriksa koneksi internet yang Anda gunakan karena jika koneksi internet yang Anda miliki memiliki kualitas jaringan yang buruk atau malah bahkan tidak ada koneksi internet sama sekali maka hal ini jelas akan menyebabkan Google Play Store tidak berfungsi karena tidak terhubung koneksi internet.
-
Perbarui Google Play
Tips berikutnya yang bisa kami berikan untuk bisa mengatasi Google Play Store yang mengalami gangguan adalah dengan memperbarui atau melakukan update terhadap Google Play Store karena biasanya Play Store versi yang lama memiliki masalah bug yang hanya bisa diatasi jika Anda melakukan pembaruan terhadap Google Play Store, dengan melakukan pembaruan maka diharapkan masalah ini bisa teratasi.
-
Membersihkan Cache Data
Tips nomor empat yang bisa kami berikan adalah dengan membersihkan cache data yang ada di Google Play, chace sendiri merupakan tempat penyimpanan data sementara yang bertujuan agar aplikasi yang Anda buka menjadi lebih cepat prosesnya, untuk melakukannnya pergilah ke menu pengaturan, kemudian pilih pengelolaan aplikasi, setelah itu pilih Google Play Store dan pilih clear cache.
-
Sign In Ulang
Tips kelima sekaligus terakhir yang bisa kami berikan dalam mengatasi Google Play Store yang mengalami error adalah dengan melakukan sign in ulang, jika keempat cara di atas sudah Anda coba namun belum berhasil juga maka cobalah Anda melakukan sign in kembali dengan terlebih dahulu masuk ke menu pengaturan kemudian sign out, setelah itu cobalah Anda masuk atau sign in lagi keakun Google Anda.
Google Play Store merupakan aplikasi bawaan yang sangat penting, sehingga jika Play Store Anda mengalami error maka Anda bisa mencoba beberapa tips yang sudah diulas di atas. Semoga bermanfaat.