Aplikasi Android Untuk Membuat Gambar Bergerak GIF – Perkembangan teknologi yang terjadi belakangan ini memang sangat mengagumkan. Berbagai teknologi modern tersebut bisa ditemukan dalam berbagai bidang yang salah satunya adalah pada citra digital yang mana Anda akan familiar dengan istilah GIF. Meskipun istilah GIF terdengar sangat akrab bagi telinga kita namun sebagian besar orang masih belum paham apa pengertian dari GIF itu, sebagian yang kita ketahui mengenai GIF hanyalah merupakan salah satu format gambar pada halaman web.
Istilah GIF sendiri adalah berupa singkatan Graphics Interchange Format yang merupakan sebuah format yang umum digunakan pada halaman web maupun dalam dunia citra digital. Gambar berformat GIF ini sangat umum digunakan berkat ukurannya yang cukup kecil serta dukungan oleh banyaknya software untuk mengedit format ini. gambar berformat GIF merupakan gambar yang dapat bergerak sehingga membuat tampilannya seperti video dan sangat menarik untuk dilihat. Untuk saat ini Anda dapat menggunakan beberapa aplikasi untuk Android yang dapat Anda gunakan untuk membuat gambar dalam format GIF, akan kami ulas berikut ini.
Aplikasi Android Untuk Membuat Gambar Bergerak GIF
-
GIF Edit Maker Studio
Salah satu aplikasi untuk membuat gambar bergerak yakni aplikasi dengn nama GIF Edit Maker Studio yang merupakan sauatu aplikasi untuk membuat gambar bergerak terbaik yang dapat Anda temukan di Google Play Store, keunggulan aplikasi yang satu ini yakni tampilannya sederhana sehingga mudah dipahami dan digunakan oleh semua orang, aplikasi ini juga bisa digunakan untuk membuat DP untuk BBM.
-
GIF Maker
Aplikasi lainnya yang juga bisa digunakan untuk membuat gambar berformat GIF yakni aplikasi yang bernama GIF Maker, aplikasi ini akan menjadikan proses membuat gambar bergerak menjadi mengasyikkan. Aplikasi ini menyediakan gambar bergerak yang dapat Anda gunakan, salah satu kelebihan aplikasi ini yakni kemampuannya membuat DP untuk BBM selain itu Anda bisa menggunakannya secara offline.
-
GIF Creator
Aplikasi berikutnya yang bisa Anda pilih untuk membuat gambar berformat GIF yakni aplikasi yang bernama GIF Creator yang dikembangkan oleh Struchef, sesuai dengan namanya aplikasi ini akan memudahkan Anda dalam membuat gambar bergerak dalam format GIF. Aplikasi GIF Creator menyediakan berbagai macam fitur untuk membantu Anda dalam membuat gambar berformat GIF yang menarik.
-
Gifboom
Aplikasi keempat yang bisa Anda jadikan alternatif untuk membuat sebuah gambar bergerak berformat GIF yakni aplikasi Gifboom, aplikasi ini hampir sama dengan aplikasi pembuat gambar bergerak lainnya di mana aplikasi Gifboom menyediakan banyak fitur menarik yang bisa digunakan untuk membuat gambar berformat GIF yang unik dan menarik, selain itu Anda diberi kebebasan dalam memilih tema.
-
Gif Me Camera
Aplikasi kelima yang dapat digunakan membuat gambar dengan format GIF di perangkat Android yakni aplikasi yang bernama Gif Me Camera, dengan menggunakan aplikasi ini maka akan menggabungkan berbagai macam foto menjadi satu gambar bergerak sangat menarik untuk dilihat, Gif Me Camera bisa Anda download dengan gratis di Google Play Store melalui smartphone Android.
Jika sebelumnya gambar berformat GIF hanya dapat dibuat menggunakan komputer maka kini Anda bisa membuatnya menggunakan aplikasi di smartphone Android Anda.