6 Tanda Tubuh Kekurangan Vitamin

6 Tanda Tubuh Kekurangan Vitamin – Salah satu zat yang penting bagi tubuh agar dapat berfungsi dengan normal setiap harinya adalah vitamin. Vitamin mengandung molekul organik kompleks yang diperlukan untuk melaksanakan fungsi tubuh. Vitamin juga memiliki peran penting untuk mendukung tumbuh kembang manusia. Maka dari itu, banyak ahli gizi yang mengharuskan setiap hari harus mengkonsumsi vitamin supaya tubuh tidak mudah terserang penyakit, Penasaran? Simak ulasan selengkapnya hanya di website avanda.id.

6 Tanda Tubuh Kekurangan Vitamin
6 Tanda Tubuh Kekurangan Vitamin

Vitamin terbagi atas 2 jenis yakni vitamin yang larut dalam lemak dan vitamin yang larut dalam air. Vitamin yang larut dalam lemak disimpan dalam jaringan lemak dan hati dan mampu bertahan dalam tubuh hingga 6 bulan. Vitamin yang larut dalam lemak ini adalah vitamin A, D, E, dan K. Sedangkan vitamin yang larut dalam air tidak disimpan dalam tubuh dan harus diisi ulang setiap harinya. Vitamin jenis ini yakni vitamin B dan vitamin C.

Lalu, bagaimana kita bisa mengukur apakah tubuh kita sudah menerima vitamin yang cukup atau belum? Kami akan mengulas beberapa tanda-tanda simpel yang dapat Anda kenali sehingga bisa mengetahui tubuh sudah cukup atau mungkin kekurangan vitamin sehingga anda bisa tau apa yang harus dilakukan untuk menjaga kesehatan tubuh.

Tanda-Tanda Tubuh Kekurangan Vitamin

Berikut ini adalah ciri-ciri tubuh kekurangan vitamin :

  1. Muncul Sariawan

Tanda ini adalah tanda yang sangat mudah dikenali bahwa tubuh kita kekurangan vitamin. Selain sariawan, tanda lain kekurangan vitamin yang dapat dilihat dari area mulut adalah bibir kering dan pecah-pecah. Munculnya sariawan dan bibir pecah ini dipicu karena kita kurang mengkonsumsi B2. Jika sudah mengalami hal ini, perbanyak konsumsi sayur, kacang kedelai, kuning telur, dan susu. Konsumsi buah juga penting untuk membantu proses penyembuhan sariawan dan bibir pecah itu sendiri.

  1. Mudah Nyeri pada Tubuh

Sering merasakan bahwa tubuh tiba-tiba nyeri? Bisa jadi salah satu faktornya adalah kurang banyaknya vitamin yang masuk dalam tubuh kita, terutama vitamin C. Cegah dengan banyak mengkonsumsi makanan yang banyak mengandung vitamin C diantaranya buah jeruk, tomat, dan sayuran segar.

  1. Mudah Kram Otot

Tanda-tanda tubuh kekurangan vitamin selanjutnya adalah mudah kram otot. Mungkin Anda pernah tiba-tiba kram otot saat sedang beraktivitas, namun hal ini terjadi terus menerus. Perlu diwasapai ya, dan jangan menganggap enteng mudahnya tubuh mengalami kram otot tersebut. Vitamin B5 yang masuk dalam tubuh berarti masih kurang. Perbanyak konsumsi daging, hati, susu, dan sayuran untuk mensuplai vitamin bagi tubuh.

  1. Mata Bengkak

Tidak begadang, tidak menangis semalaman, namun mata tiba-tiba bengkak seperti kelelahan saat bangun tidur? Nah, ini dia tanda tubuh memberikan tanda bahwa vitamin yang masuk dalam tubuh sangat kurang. Dilansir dalam lifestyle.com, sebuah studi di tahun 2006 menemukan hubungan antara asupan yodium dan penyakit tiroid — suatu kondisi yang dapat menyebabkan kelelahan dan mata membengkak. Perbanyak konsumsi kentang dan yoghurt ketika menemukan tanda seperti ini ya.

  1. Keringat Mudah Keluar

Tanda tubuh kekurangan vitamin berikutnya adalah mudahnya tubuh mengeluarkan keringat. Walaupun anda diam saja dan tidak melakukan aktivitas fisik apapun, tubuh akan dengan mudah muncul keringat. Kejadian ini pastinya akan membuat anda tidak nyaman, dan itu harus dicegah. Banyak-banyaklah konsumsi asupan vitamin seperti Kacang-kacangan, Sayuran Hijau, Kale, dan lainnya.

  1. Kuku Pecah-pecah

Jika anda memiliki kuku yang mudah sekali pecah-pecah ataupun mengelupas, fix anda itu kekurangan vitamin . Kulit di sekitar jari tangan juga bisa mengalami hal tersebut dan tentunya tidak enak dilihat.

Pada intinya, buah, sayur, dan air putih akan sangat mendukung asupan vitamin masuk dalam tubuh. Jika setiap hari kita rutin mengkonsumsinya, maka tubuh tidak akan kekurangan vitamin dan tanda-tanda ini tidak akan muncul pada tubuh kita. Demikian penjelasan mengenai tanda-tanda atau ciri tubuh kekurangan vitamin. Semoga bermanfaat.